Empat Pelaku Pengeroyokan yang Menewaskan Remaja di Desa Medini Berhasil Ditangkap, Satu Pelaku Masih Diburu

ajunaedi369
Empat Pelaku Pengeroyokan yang Menewaskan Remaja di Desa Medini Berhasil Ditangkap, Satu Pelaku Masih Diburu
01. Ilustrasi Empat Pelaku Pengeroyokan yang Menewaskan Remaja di Desa Medini Berhasil Ditangkap, Satu Pelaku Masih Diburu (Sumber Gatra Foto )

ARIWARA.COM – PATI  Polisi berhasil menangkap empat pelaku pengeroyokan yang menewaskan seorang remaja berinisial R (16) di Desa Medini, Kecamatan Undaan. Kejadian tragis ini terjadi pada Selasa (21/5) dini hari, saat korban ditemukan tewas tergeletak di jalan Desa Medini.

Kapolres Kudus, AKBP Dydit Dwi Susanto, mengungkapkan bahwa dari lima pelaku utama pengeroyokan, empat telah berhasil diringkus sementara satu lainnya masih dalam pengejaran. Keempat pelaku yang telah ditangkap adalah J dan A, yang dihadirkan pada gelar perkara, serta dua pelaku lainnya yang masih anak-anak, yaitu RK dan MR, yang telah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Kudus.

Satu pelaku yang masih buron berinisial R. Polisi juga berhasil menyita sejumlah alat bukti dari kasus ini, termasuk parang, clurit, dan gergaji yang terbuat dari baja ringan.

Baca Juga :   Polisi Amankan Tersangka Pengedar Uang Palsu di Pasar Kayen