ARIWARA.COM – PATI Berbagai partai politik mulai menyoroti nama Kaesang Pangarep, Ketua Umum PSI, yang diusulkan sebagai calon di Pilkada Jawa Tengah (Jateng). Menanggapi hal ini, Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka mengungkapkan doa terbaik untuk adiknya. “Silakan tanya ke Kaesang, saya mendoakan yang terbaik ya,” kata Gibran saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/7/2024).
Gibran menegaskan bahwa meskipun ia mendukung Kaesang, keputusan akhir tetap berada di tangan masyarakat. “Di Jakarta, di Jateng, di manapun saya doakan yang terbaik. Tapi sekali lagi, yang namanya Pemilu itu yang milih warga masyarakat. Kita kembalikan lagi ke warga untuk menilai,” ujarnya.