ARIWARA.COM – PATI Aksi brutal gangster remaja kembali meresahkan di Kabupaten Pati. Kali ini, tiga pelajar menjadi korban pembacokan di Jalan Pantura Pati–Juwana, tepatnya di depan SPBU Cangkring, Sabtu (11/1) dini hari.
Gangster Bermotor Ancam Warga dengan Senjata Tajam
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat puluhan anggota gangster bermotor memenuhi jalan raya. Mereka dengan terang-terangan mengacungkan senjata tajam dan menyalakan kembang api, membuat suasana semakin mencekam.